• info@pesisirselatan.go.id
  • Hours: Mon-Fri: 8am – 4pm
Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Terima Penghargaan Dari KPU Pesisir Selatan

Marlison

26 Agustus 2021

236 kali dibaca

Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Terima Penghargaan Dari KPU Pesisir Selatan

Pesisir Selatan --- Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pesisir Selatan menerima piagam penghargaan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pesisir Selatan. 

"Penghargaan yang diberikan KPU itu sebagai bentuk apresiasi setinggi-tingginya atas kerjasama serta suksesnya penyelenggaraan Pilkada serentak 2020 kepada Dinas Dukcapil Kabupaten Pesisir Selatan," ungkap Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten Pesisir Selatan, Evafauza Yuliasman, Dt. M.A Tigo Lareh, SE. M.Si melalui Kepala Bidang Pengelolaaan Informasi Administrasi Kependudukan dan Pemanfaatan Data Dinas Dukcapil Kabupaten Pesisir Selatan, Sartoni Nursalim, Kamis (26/8) di Painan

Dikatakan, secara khusus, sambung Sartoni, penghargaan yang diberikan pihak KPU Pesisir Selatan tersebut, yakni atas berjalannya kerja sama dalam pemuktahiran data pemilih, sesuai dengan instruksi dan petunjuk teknis dari Ditjen Dukcapil Kemendagri.

"Ya, hal itu terkait dengan pemuktahiran data pemilih di Kabupaten Pesisir Selatan untuk pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pesisir Selatan, Provinsi Sumatera Barat pada tahun 2020 yang lalu," jelas Sartoni.

Disadari kata dia, suksesnya Pemilu ataupun Pilkada tidak lepas dari partisipasi pemilih. Karena itu erat kaitannya dengan perlunya data kependudukan sebagai bagian dari pemuktahiran data pemilih dalam pesta demokrasi. 

"Terima kasih atas penghargaan yang diberikan KPU Kabupaten Pesisir Selatan kepada Dinas Dukcapil Kabupaten Pesisir Selatan. Tentu ini sebagai bentuk berjalannya kerjasama dan koordinasi yang baik selama ini," ungkap Sartoni.
 

 

Berita Terbaru