Pesisir Selatan--Dinas Kesehatan Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) menugaskan lima orang pejabat eselon IV untuk mengikuti pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Perencanaan Kesehatan Daerah (Rankesda).
Kegiatan yang diikuti oleh lima pejabat setingkat eselon IV itu, diselenggarakan oleh Biro Perencanaan dan Anggaran Kesehatan RI sejak Selasa (10/8) hingga Jumat (20/8) mendatang.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Pessel, Satria Wibawa, Jumat (13/8) kepada pesisirselatan.go.id di Painan.
Dia mengatakannya bahwa keberhasilan pembangunan kesehatan sangat ditentukan oleh kualitas perencanaan dan penganggaran baik di tingkat pusat maupun daerah.
"Perencanaan di daerah memegang peranan yang sangat penting, karena daerah merupakan ujung tombak pembangunan kesehatan. Hingga saat ini perencanaan anggaran belum sepenuhnya dapat terlaksana sesuai dengan harapan. Berdasarkan kondisi itu, sehingga kita menugaskan lima orang pejabat setingkat eselon IV di jajaran Dinas Kesehatan Pessel ini untuk mengikuti Diklat Rankesda. Kegiatan ini sudah mereka ikuti sejak Selasa tanggal 10 Agustus lalu, hingga Jumat tanggal 20 Agustus 2021 mendatang," katanya.
Dia mengakui bahwa anggaran kesehatan dari tahun ke tahun di daerah ini semakin meningkat. Namun capaian kinerja pembangunan kesehatan masih cenderung stabil.
Kondisi itu disebabkan oleh perencanaan yang disusun belum menjawab permasalahan kesehatan yang ada.
"Makanya perlu dilakukan peningkatan kapasitas untuk tenaga perencana melalui pelatihan. Agar mereka mampu nantinya menyusun rencana atas dasar realitas masalah kesehatan yang ada didaerah (evidence based) dan kebijakan nasional di bidang kesehatan. Melalui upaya itu nanti, maka tujuan pembangunan kesehatan, yaitu meningkatkan derajat kesehatan, akan dapat terwujud di daerah ini nantinya," ungkap Satria lagi.
Dijelaskannya bahwa lima pejabat setingkat eselon IV yang mengikuti Diklat Renkesda itu diantaranya, Kasubag Perencanaan yang didampingi dan 1 orang staf, Kasi Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat, Kasi PTM dan Kesehatan Jiwa, dan Kasi Farmakmin.
"Karena masih dalam pandemi Covid-19, maka Diklat Rankesda ini digelar secara zoom meeting," jelasnya..
Dia berharap agar peserta yang mengikuti Diklat Rankesda tersebut dapat mengikutinya dengan serius dan penuh kedisiplinan.
"Manfaatkanlah kesempatan ini untuk mendapatkan ilmu dalam perencanaan, agar kedepan kita bisa lebih baik lagi dalam merencanakan kebutuhan Dinas Kesehatan Pessel kedepan," tutupnya. (05)