• info@pesisirselatan.go.id
  • Hours: Mon-Fri: 8am – 4pm
Pemerintah Kabupaten Pesisir  Selatan Jalin Kerjasama Dengan Pemerintah Kota Bengkulu

Marlison

20 Agustus 2021

289 kali dibaca

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Jalin Kerjasama Dengan Pemerintah Kota Bengkulu

Pesisir Selatan-Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan menjalin kerjasama dengan Pemerintah Kota Bengkulu dalam rangka pendayagunaan potensi daerah guna meningkatkan kehidupan yang religi. Kerjasama itu langsung ditanda tangani Bupati Pesisir Selatan, Rusma Yul Anwar dan Walikota Bengkulu, Helmi Hasan di ruang rapat kantor bupati setempat, Jumat (20/8). 

Bupati Rusma Yul Anwar mengatakan, poin-poin kerjasama itu fokus untuk pertumbuhan ekonomi masyarakat, terutama pengembangan bidang pertanian dan pelayanan bidang kesehatan. "Melalui kerjasama kedua pemerintahan ini, saya berharap ke depan bisa diraih hal-hal positif yang bermanfaat untuk kesejahteraan masyarakat," katanya.

Untuk itu lanjut bupati, terkait poin-poin kerjasama antar daerah tersebut, bupati meminta agar kepala perangkat daerah dapat menindaklanjuti serta melakukan sinkronisasi untuk kemajuan Kabupaten Pesisir Selatan. Menurut bupati, pihaknya banyak belajar dari Pemerintahan Kota Bengkulu dari sejumlah program yang diterapkan untuk kesejahteraan masyarakat. 

"Nanti, kita bersama perangkat daerah mencoba untuk menggali lebih dalam lagi, apa saja yang dapat kita terapkan untuk kesejahteraan masyarakat. Jadi, tidak serta merta semua yang baik di Kota Bengkulu langsung kita terapkan. Tapi, kita saring apa nanti yang dapat kita implementasikan," jelasnya.

Ditambahkan, terkait bentuk pelayanan yang baik dan pendekatan-pendekatan yang bermuara untuk kesejahteraan masyarakat akan diadopsi setelah disesuaikan dengan nilai, kultur dan budaya di Pesisir Selatan.

Sementara itu Walikota Bengkulu, Helmi Hasan meminta agar Bupati Rusma Yul Anwar nantinya juga dapat berkunjung ke Kota Bengkulu. "Kami menyambut dengan senang hati untuk dapat berkolaborasi menjalin kerjasama antar daerah yang bermanfaat untuk masyarakat," ucapnya.

Pada akhir kesempatan kunjungan kerja dan setelah menandantangani kerjasama antar daerah itu, Walikota Bengkulu, Helimi Hasan menyerahkan cendra mata sebuah tongkat kepada Bupati Rusma Yul Anwar. Sambil menyerahkan tongkat, Helmi Hasan mendoakan bupati dan masyarakatnya masuk surga. (03)

    
    
    
 

Berita Terbaru