• info@pesisirselatan.go.id
  • Hours: Mon-Fri: 8am – 4pm
Terkait APB Nagari 2025, Beberapa Seknag Lakukan Koordinasi dan Konsultasi dengan Pemerintah Kecamatan IV Jurai

Marlison

02 Februari 2025

209 kali dibaca

Terkait APB Nagari 2025, Beberapa Seknag Lakukan Koordinasi dan Konsultasi dengan Pemerintah Kecamatan IV Jurai

Pesisir Selatan-Beberapa orang sekretaris nagari (Seknag) melakukan koordinasi dan konsultasi dengan Pemerintah Kecamatan IV Jurai terkait dengan percepatan evaluasi APB (Anggaran Pendapatan dan Belanja) Nagari tahun 2025, Kamis (30/1). 

Rombongan Seknag dari beberapa nagari itu diterima oleh Camat IV Jurai, Ferro Yuandha Putri, SSTP  yang juga didampingi Sekcam, Zul Irfan Harun, SSTP. 

Perwakilan Seknag tersebut diantaranya Seknag Sungai Sariak Lumpo, Seknag Bukik Kaciak Lumpo, Seknag Ampuan Lumpo, Seknag Sungai Gayo Lumpo dan Seknag Tambang. 

Adapun hal-hal yang di koordinasikan antara lain, terkait informasi pengurangan Pendapatan ADD dan DDS di Perubahan. Bimtek Non Tunai bagi Wali Nagari, Seknag dan Bendahara.

Tindaklanjut pelaksanaan Bimtek Non Tunai di lakukan pelatihan bersama perangkat/ppkn boleh menggunakan Dana Desa OP 3%. Penempatan kegiatan ketahanan pangan terletak di pembiayaan.

Camat IV Jurai, Ferro Yuandha Putri mengatakan, melalui kordinasi ini diharapkan agar setiap nagari dapat memahami langkah-langkah yang perlu diambil dalam menyusun RAPB Nag Tahun Anggaran 2025. 

Oleh karena itu, kepada pemerintah nagari  segera bersiap dalam menyusun rancangan anggaran, tentunya dengan memperhatikan kebutuhan masyarakat dan potensi nagari masing-masing. 

Hal ini agar pelaksanaan pembangunan dapat berjalan optimal sesuai sasaran dan sesuai dengan kaedah serta peraturan perundang-undangan yang berlaku dalam penggunaan dana desa.

Disebutkan, dengan dilaksanakannya koordinasi ini, maka diharapkan setiap nagari dapat segera melaksanakan tahap awal penyusunan anggaran demi tercapainya pembangunan yang lebih maju dan berdaya guna. 

"Ya, dengan dilaksanakannya koordinasi ini, maka diharapkan setiap nagari dapat segera melaksanakan tahap awal penyusunan anggaran demi tercapainya pembangunan yang lebih maju dan berdaya guna, " harapanya. 

Berita Terbaru