Painan - Tim putra dan putri Pelatihan Provinsi (Pelatprov) Sepak Takraw Sumatera Barat (Sumbar) mengelar uji tanding persahabatan dengan atlit Sepak Takraw Kabupaten Pesisir Selatan. Uji pertandingan tersebut digelar di Gelanggang Olahraga (GOR) Zaini Zein Painan, Kecamatan IV Jurai, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sabtu (14/8/2021)
Uji coba persahabatan tim Pelatprov Sepak Takraw Sumatera Barat dan Tim Sepak Takraw Pesisir Selatan dibuka langsung Ketua Umum Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Provinsi Sumatera Barat, Ermizen, S.Pd. Kegiatan ini juga dihadiri Ketua Umum PSTI Kabupaten Pessel, Ir. Afrizon Nazar yang diwakili Ketua Harian PSTI Pesisir Selatan Khaidar Ramli, S.Pd, Msi.
Ketua Umum PSTI Kabupaten Pesisir Selatan, Afrizon Nazar atau yang biasa dipanggil Uncu, diwakili Ketua Harian PSTI Pesisir Selatan, Khaidar Ramli, memberikan apresiasi pada Ketua Umum Pengprov PSTI Sumatera Barat yang telah membawa atlit Sepak Takraw ke Pesisir Selatan, untuk uji tanding.
”Ini baru pertama kali atlit Sepak Takraw Sumbar datang ke Pessel dan bertanding melawan atlit Sepak Takraw Pessel. Ini momen berharga, walaupun hanya pertandingan persahabatan,” kata Khaidir.
Khaidir menambahkan, dengan silahturahmi antara atlit sepak takraw Sumatera Barat dan Pesisir Selatan, ada hal positif yang dapat dipetik pada pertandingan persahabatan kali tersebut, dan dibawah komando Ketua Umum Pengprov PSTI Sumatera Barat, Ermizen, prestasi sepak takraw Sumatera Barat lebih maju lagi, khususnya Pesisir Selatan.
”Kita berikan dukungan pada Ketua Umum Pengprov PSTI Sumbar dengan program-program telah disusun, untuk kemajuan sepak takraw Sumatera Barat,” jelasnya.
Sementara itu, Ermizen, S.Pdyang juga merupakan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pesisir Selatan berpesan, pertandingan sore hari ini sebagai ajang silahturahmi antara atlit Sepak Takraw Sumatera Barat dengan Atlit Sepak Takraw Pesisir Selatan. Selain itu, dirinya juga berharap doa dari seluruh masyarakat Sumatera Barat pada Atlit Sepak Takraw Sumatera Barat akan berjuang pada PON Ke- 20 Papua agar bisa meraih hasil yang optimal.
”Dengan doa kita semua Atlit Sepak Takraw Sumbar akan berjuang pada PON Ke -20 Papua bisa meraih medali emas,” ujar Ermizen.
Ermizen juga menyampaikan, sebagaimana diketahui Kabupaten Pesisir Selatan adalah gudangnya atlit sepak takraw yang telah memiliki level tingkat Provinsi, Nasional bahkan Asia, maka dengan pertandingan uji coba seperti ini, atlit sepak takraw Pesisir Selatan bisa bermain serius, dan mengambil ilmu serta pengalaman.
”Saya minta atlit Pelatprov Sepak Takraw Sumbar bisa menampilkan permainan serius, sportif. Dan yang terpenting jangan menganggap remeh lawan tanding,” tegas Ketua Umum Pengrov PSTI Sumatera Barat tersebut.
"Kedatangan Tim Pelatprov Sepak Takraw Sumatera Barat sekaligus sebagai ajang promosi potensi wisata di Kabupaten Pesisir Selatan," tutupnya. (nk)